Home » » Manfaat Kayu Kuning (Arcangelisia Flava Merr)

Manfaat Kayu Kuning (Arcangelisia Flava Merr)

gambar atau foto Kayu Kuning (Arcangelisia Flava Merr)
Kayu Kuning (Arcangelisia Flava Merr)


Deskripsi Kayu Kuning

Kayu kuning adalah tanaman terna merambat yang sering kita jumpai berada disekitar kita. Nama latin tanaman kayu kuning adalah Arcangelisia Flava Merr. Sedangkan dalam bahasa Inggris tanaman kayu kuning mempunyai nama Yellow-fruited moonseedMenurut sejarah asal usul tanaman kayu kuning berasal dari Hainan (China). Persebaran tanaman kayu kuning dari daerah Semenanjung Malaysia (Perak), Vietnam, Thailand, Laos, Sumatera, Jawa, Kalimantan, Filipina , Sulawesi, Talaud Island., Halmahera, New Guinea. Ciri-ciri fisik tanaman akar kuning ini memiliki kayu yang berwarna kuning dengan daun yang berbentuk bulat lonjong. Fungsi dan kegunaan tanaman kayu kuning bagi sebagian masyarakat guna kayu kuning mungkin dianggap sebagai tanaman liar saja. Namun yang tak kita ketahu tanaman kayu kuning ini dapat juga digunakan sebagai obat kayu kuning dalam pengobatan berbagai macam penyakit yang ada ditubuh.

Nama Daerah Tanaman Kayu Kuning

Indonesia : Kayu Kuning
Sunda :  areuy ki koneng
Jawa : Sirawan Kunyit
Maluku : Daun Bulan
Sumatra : Kayu Kunino
Wall bulan, Wari bulan (Ambon); Gumi modoku, Mololeya gumini (Halmahera Utara).
Malaysia: mengkunyit

Klasifikasi Kayu Kuning

Kingdom: Plantae
Subkingdom: Tracheobionta
Superdivisi: Spermatophyta
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Subkelas: Magnoliidae
Ordo: Ranunculales
Famili: Menispermaceae
Genus: Arcangelisia
Spesies: Arcangelisia flava Merr
Anatomi dan Morfologi Tanaman Kayu Kuning

Tanaman kayu kuning merupakan salah satu jenis dari keluarga tanaman berbunga (Menispermaceae). Kayu kuning ini termasuk tanaman terna, memanjat, menahun, yang ukuran tanamannya dapat mencapai 20 m. Batang kayu kuning berbentuk bulat, membelit, kasar, berwarna coklat kehitaman, kayu berwarna kuning cerah. Akar kayu kuning ini tunggang, berwarna coklat kehitaman. Daun kayu kuning tunggal, tersebar, berseling, tangkai silindris, pangkal membulat, panjang 10 – 20 cm, bentuk oval, ujung runcing, pangkal tumpul tepi rata, panjang 15 – 20 cm, lebar 10 – 16 cm, pertulangan menjari, permukaan licin, kaku, hijau cerah mengkilat. Bunga kayu kuning ini majemuk, terletak di ketiak daun, bentuk malai dengan daun penumpu, bunga sempurna, berkelamin ganda, kelopak berlepasan, bentuk segitiga, panjang 2 – 8 mm, hijau, benang sari jumlah 6, kepala sari bulat, kepala putik beruang 3, kuning, mahkota berlepasan, bentuk asimetris, 6 helai, halus, kuning.  Kayu kuning berbunga pada bulan Juli sampai September. Buah kayu kuning berbentuk kotak, berusuk 3, bulat, permukaan berbulu, hijau. Biji kayu kuning berbentuk bulat, kasar, kecil, coklat. Budidaya kayu kuning ini berkembang biak dengan cara biji. Habitat tanaman kayu kuning berada pada daerah berbatu, tepi sungai dan hutan pada ketinggian sampai dengan 1000 m dari permukaan air laut
Bagian Tanaman Kayu Kuning Yang Digunakan

Kayu, bunga, dan daun

Kandungan Tanaman Kayu Kuning 

Tanaman kayu kuning mengandung saponin, flavonoida, dan tanin.

Manfaaat Kayu Kuning Bagi Kesehatan
  1. Kayu kuning khasiatnya sebagai obat sakit kuning.
  2. Khasiat kayu kuning untuk mengobati sakit cacingan.
  3. Manfaat kayu kuning berguna untuk mengobati sakit sariawan.
  4. Tanaman  kayu kuning untuk antiseptik.
  5. Rebusan kayu kuning digunakan untuk membersihkan luka, bisul dan iritasi kulit lainnya.
  6. Bunga kayu kuning berguna sebagai obat sakit disentri.
  7. Tanaman kayu kuning bermanfaat sebagai obat sakit   perut, obat penurun panas, ekspektoran, dan tonik.
Catatan 

Konsumsilah obat herba tanaman kayu kuning ini dengan bijak dan sesuai takaran.


0 comments:

Post a Comment